Viral Sopir Truk Bagikan Ayam Hidup ke Warga Saat Terjebak Macet 13 Jam

Sebuah video yang memperlihatkan aksi mulia seorang sopir truk yang membagikan ayam hidup kepada warga akibat terjebak kemacetan selama 13 jam di Jalan Poros Maros-Makassar menjadi viral di media sosial.

Dilansir dari akun Instagram @fakta.indo pada Jumat, 14 Februari 2025, dalam keterangan video tersebut, sang sopir menjelaskan alasan di balik aksinya membagikan ayam kepada warga.

Menurutnya, ayam yang ia bawa dikhawatirkan akan mati dan membusuk karena terpapar panas terlalu lama. Oleh karena itu, ia memutuskan untuk membagikannya kepada warga di sekitar lokasi kemacetan.

Selain itu, terlihat dalam video beberapa warga berlari mendekati truk yang membawa ayam hidup. Ada pula informasi yang menyebutkan bahwa ayam tersebut dijual dengan harga murah, yakni Rp10.000 per ekor.

Baca Juga:   VIRAL Seorang Pria Curi Helm di Parkiran Warteg Jalan Raya Kemang Bogor

Tindakan sang sopir mendapat apresiasi dari Bupati Maros, Chaidir Syam. Ia menilai aksi tersebut sebagai bentuk kepedulian dan solidaritas terhadap sesama.

“Setelah banjir ini, masyarakat menunjukkan rasa simpati dan solidaritas. Salah satunya dengan berbagi ayam sebagai bentuk sedekah kepada warga,” ujar Chaidir Syam.

Unggahan tersebut pun memicu beragam komentar dari netizen.

“Ya Allah. Berikanlah balasan berupa rezeki yang berlipat” ganda untuk bos dan sopir ayam nya ya rabb.”

“Subhanallah, semoga rejeki sang juragan ayam beserta sopirnya selalu lancar dan mreka diberi kesehatan selalu. Amiin..”

“Bener kui krn potensi mati tinggi max 2×24 jam itupun tergantung ventilasi pakan jumlah 1 box brp ekor, jg stress di perjalanan..drpd mati sia2 dikubur jg perlu waktu ya bijak di bagi2.”

Baca Juga:   VIRAL Pria di Lumajang Babak Belur Diamuk Warga, Dituduh Maling Padahal Mau Temui Pacar

Loading

Berikan Komentar Anda

About the Author

admin