Beredar sebuah video dua pria melakukan pemalakan di toko pakaian di Cileunyi Wetan, Kabupaten Bandung, viral di media sosial. Aksi dua pria itu terekam CCTV dan kini viral di media sosial setelah diunggah akun Instagram @info_cileunyi, Minggu (7/7/2024).
Dalam video tersebut terlihat dua pria yang diduga memalak itu cekcok dengan pemilik toko pakaian.
Satu orang terlihat mengenakan jaket berwarna hijau dan topi, kemudian satunya mengenakan jaket berwarna biru dan abu.
Dua pria itu terlihat berdebat dengan pemilik toko pakaian yang mengenakan kaos hitam. Pria yang mengenakan topi itu tampak emosi bahkan ia dan temannya mendorong sang pemilik toko pemakaian tersebut.
Perdebatan ketiganya terus terjadi hingga dua pria yang diduga memalak itu pun pergi dari toko pakaian.
Namun, saat pergi aksi pria yang mengenakan jaket biru itu terekam CCTV.
Ia terlihat mengambil sebuah bungkusan pakaian yang ada di toko tersebut. Sembari mengalihkan perhatian sang pemilik, pria itu menyembunyikan barang curiannya di belakang jaketnya.
Berdasarkan pengakuan pemilik toko pakaian itu, ia mengaku dua pria itu meminta kaos. Namun, ia juga bersikeras tidak memberinya, cekcok pun tidak bisa terhindarkan dari ketiganya.
Hingga saat melihat rekaman CCTV, ia baru sadar bahwa pria itu mencuri salah satu barangnya.
“Awalnya mereka minta kaos tapi saya ga kasih, sempat cekcok lalu mereka pergi, setelah saya cek cctv ternyata salah satu dari mereka ada yang ambil celana,” tutur pemilik toko melalui pesan singkat Instagram 06/07/24, dikutip dari Instagram @info_cileunyi.
Pemilik toko itu mengaku kejadian tersebut baru terjadi kali ini. Namun, ia juga pernah mengalami hal serupa saat menjelang lebaran, akan tetapi berbeda orang.
“Kalo kejadian nya baru kali ini, cuman kalo pas bulan puasa menjelang lebaran sering kaya gini tapi beda orangnya,” lanjutnya.
Unggahan itu pun sontak saja viral di media sosial dan menuai beragam komentar warganet.
@abi***.
Bukti aya,,laporkeun tuman jelama anu so jago th.
@meg***.
tewak ngaresahkeun mah @polrestabandung @polsekcileunyi_polrestabandung
TribunJabar.id akan mencoba memberikan kabar terbaru terkait dugaan aksi pemalakan yang terjadi di Cileunyi Wetan ini.