Presiden Prabowo Subianto menikmati sepiring nasi goreng yang dimasak oleh prajurit TNI bersama ibu-ibu pengungsi di dapur umum posko pengungsian Desa Salareh Aia, Kecamatan Palembayan, Kabupaten Agam, Sumatera Barat, Kamis.
Di dapur umum tersebut, sebagian besar juru masak adalah prajurit TNI yang dibantu oleh ibu-ibu pengungsi. Presiden mengecek menu sarapan yang disiapkan untuk para pengungsi, yaitu nasi goreng dan telur ceplok.
Presiden kemudian menyapa para juru masak dengan menyalami mereka. Di sisi dapur lain, seorang juru masak menyiapkan sepiring nasi goreng lengkap dengan telur ceplok untuk disantap oleh Presiden.
“Ini nasi goreng karena saya yang dateng ya?” tanya Presiden kepada para juru masak.
Dalam beberapa kesempatan, Presiden Prabowo menyebut nasi goreng sebagai salah satu makanan favoritnya.
Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin yang berada di dekat Presiden menanyakan rasa nasi goreng yang disantap.
![]()
