Viral 5 Remaja Wanita Menangis dan Kelaparan Diduga Tersesat Usai Mendaki Gunung Muria

Viral video tentang lima orang remaja wanita yang diduga tersesat usai mendaki ke Gunung Muria, Jawa Tengah, pada 10 September 2024. Video tersebut viral di berbagai media sosial seperti Facebook dan Instagram.

Dalam unggahan video tersebut terlihat lima orang remaja wanita asal Jepara menangis dan mengaku kelelahan serta kelaparan saat tersesat.

Diketahui 5 orang tersebut bernama Dila, Septi, Zakiya, Nada dan Nadia. Kelimanya tengah naik ke Puncak 29 di Gunung Muria melalui jalur Desa Tempur, Kecamatan Keling, Kabupaten Jepara.

Saat mereka turun bukannya melalui jalur Tempur, justru kelimanya tersesat karena mengambil jalur menuju Desa Rahtawu, Kecamatan Gebog, Kabupaten Kudus.

“Para pendaki yang terdiri dari lima remaja cewek menangis karena tersesat dan kelaparan saat turun dari puncak 29. Yang tadinya mau turun ke Tempur malah jadi ke arah Rahtawu,” keterangan tertulis dari video yang diunggah oleh akun bernama Rama yang merupakan anggota komunitas Media Informasi Kota Jepara, kemarin.

Baca Juga:   Viral Terdakwa Penipuan Umrah Berjoget di Depan Korban, Vonis Cuma 3 Tahun Penjara"

Video yang berdurasi kurang lebih satu menit tersebut memperlihatkan seorang pria yang menolong para remaja wanita tersebut yang terlihat terduduk dan menangis karena kelelahan dan kelaparan.

“Kenapa dek? Nyasar adeknya?” tanya pria yang ada di dalam video tersebut.

Sembari menangis, salah satu remaja tersebut menjawab bahwa diriya kelelahan.

Pria tersebut tertawa kecil mendengar penuturan remaja tersebut lantas menanyakan kembali apakah mereka kelaparan. Mereka pun mengangguk sembari menangis. Mendengar itu, pria tersebut membujuk mereka agar ikut dengannya.

Namun salah satu remaja tersebut kembali bicara bahwa dirinya sudah tidak kuat berjalan lagi.

Akhirnya, pria tersebut menawarkan mereka untuk bergantian menaiki motor. Saat sudah tenang, pria tersebut akhirnya menanyakan nama mereka satu per satu.

Untuk mengkonfirmasi informasi dari video tersebut, Kasi Kedaruratan BPBD Kudus, Ahmad Munaji membenarkan adanya kelima pendaki wanita yang tersesat saat mendaki ke Gunung Muria pada Rabu, 11 September 2024.

Baca Juga:   VIRAL Seorang Pelajar Nenteng Celurit 2 Meter Niat Tawuran di Jaktim, Berhasil di Tangkap Warga

Munaji mengatakan bahwan kondisi kelimanya baik-baik saja dan telah ditolong.

“Sudah kemarin kemarin. Ya sudah ketemu baik-baik saja,” pesan singkat dari Munaji.

Menurutnya, usai dievakuasi kelima pendaki itu langsung diantar kembali ke Jepara.

“Ya bisa jadi panik dan akhirnya selamat,” sambungnya.

Usai viral di media sosial Facebook, video tersebut viral di Instagram saat akun @folkmedsos memposting ulang dan berhasil menyita perhatian netizen sebanyak hampir 10 ribu likes dan 357 komentar.

Para netizen menyoroti sikap sang pria dalam video tersebut saat menanyakan kepada kelima remaja wanita tersebut, karena dengan mudah menyentuh tangan dan kepala padahal mereka tidak saling kenal.

“Masnya siapa asal pegang-pegang kepala sama bahu orang, cewek lagi,” tulis akun es***, hingga mendapat 410 suka.

Baca Juga:   Pasangan Anis dan Cak Imin Daftar ke KPU Hari Ini

“Itu kenapa berani pegang-pegang? Aku aja yang lihat rishi,” ujar akun sintta**.

“Yang laki sok akrab. Asal-asal dia megang-megang cewek,” ujar akun gusti_alam***.

Meskipun banyak yang menyoroti aksi pria yang menolong dalam video tersebut, banyak juga yang menyayangkan sikap kelima remaja wanita ini mendaki tanpa persiapan yang matang dan tidak didampingi oleh ahli.

“Sebelum memutuskan untuk ngelakuin sesuatu, pastikan udah dipikir mateng-mateng, bukan karena trend, konten, atau demi persepsi,” tulis akun emfmi***.

“Ini akibatnya tidak memenuhi SOP pendakian, pendaki pro aja sebelum berangkat pasti cek SOP dulu dari sebelum berangkat dalam perjalanan sampai pulang lagi ke rumah. Pastikan SOP dijalankan,” tulis akun bejo**.

“Seenggaknya cari orang yang lebih ahli sebelum nanjak, mana cewek-cewek semua,” ujar akun bukanhape**.

Loading

Berikan Komentar Anda