Oklin Fia Janji Perbaiki Konten, Kini Pilih Hapus Postingan Instagram

Selebgram sekaligus konten kreator Oklin Fia telah menyampaikan permintaan maafnya ke hadapan publik. Hal itu imbas dari konten jilat es krim yang kemudian membuatnya dilaporkan oleh sejumlah nama.

Berjanji ingin memperbaiki konten, Oklin Fia terpantau telah menghapus sebagian besar fotonya di Instagram. Intip kabar lengkapnya di bawah ini

Oklin Fia Hapus Foto di Instagram

Setelah menghilang dari media sosial, Oklin Fia kembali mengaktifkan Instagram pribadinya. Di unggahan terbarunya, Oklin bersama dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI) menyampaikan permohonan maafnya.

Tak hanya itu, Oklin juga berjanji akan berubah menjadi pribadi yang lebih baik lagi dan akan perbaiki konten yang dimilikinya.

Tampaknya, tekad Oklin sudah bulat. Hal itu terlihat dari unggahan Instagramnya yang kini bersisa 13 konten saja.

Baca Juga:   Cara Sembunyikan Nomor HP di Get Contact Agar Tidak Terlihat

Diketahui bahwa postingan Oklin sebelumnya banyak menampilkan sang selebgram dengan baju ketat meski berhijab. Ada pula konten saat Oklin nge-gym yang menuai berbagai komentar dari publik.

Kini, 13 konten yang tersisa di Instagram Oklin tampaknya juga sudah dipilah olehnya. Unggahan itu berisi dirinya di berbagai momen namun dengan pakaian yang lebih sopan.

Janji Perbaiki Konten

Sementara itu, di unggahan terbarunya, Oklin Fia menyampaikan permohonan maaf kepada publik atas konten yang dianggap kurang pantas. Oklin juga berjanji akan memperbaiki konten yang dibuat ke depannya.

“Sekali lagi, saya dengan segala kerendahan hati ingin meminta maaf kepada seluruh masyarakat Indonesia, khususnya kepada saudara-saudara umat Muslim, atas konten yang kurang pantas yang telah saya buat. Saya sangat menyesal atas ketidakbijaksanaan tersebut dan saya berjanji untuk tidak mengulanginya kembali,” kata Oklin Fia, Senin, 4 September 2023.

Baca Juga:   POLLING: PARTAI POLITIK YANG KAMU PILIH 2019

“Kedepannya saya berkomitmen untuk memperbaiki konten-konten saya agar lebih baik. Saya akan terus belajar agar dapat memberikan kontribusi positif bagi segenap masyarakat Indonesia. Terima kasih atas pengertiannya,” tandasnya.

Loading

Berikan Komentar Anda