Cara Kembalikan Chat WhatsApp yang Terhapus di Android dan iOS

WhatsApp menjadi salah satu aplikasi chatting dengan pengguna terbanyak, ada berbagai fitur menarik yang membuat penggunanya merasa nyaman saat digunakan.

Namun, terkadang pengguna WhatsApp ini melakukan suatu ketidaksengajaan, pengguna kerap kali tidak sengaja menghapus chat-chat penting yang mungkin akan dibutuhkan di kemudian hari.

Pasti kalian juga menjadi salah satunya dan kalian merasa panik.

Nah, tenang saja, Tim TribunShopping akan membagikan cara untuk mengembalikan chat WhatsApp yang terhapus di WhatsApp:

1. Menggunakan Google Drive

Cara pertama ini menggunakan aplikasi dari google, yakni Google Drive.

Banyak fitur-fitur menarik yang sangat membantu bagi penggunanya. Google Drive dikenal dengan pencadangannya mulai dari foto, video, file, bahkan chat.

Chat WhatsApp juga bisa dicadangkan melalui Google Drive. Fitur ini bisa mencadangkan chat WhatsApp dalam kurun waktu harian, mingguan, atau bulanan.

Jika ingin mengaktifkan fitur ini, kalian hanya perlu menuju menu ‘Settings’ WhatsApp, kemudian pilih menu ‘Chat’.

Setelah itu, atur penyimpanan chat di menu ‘Cadangan Chat’. Pada menu ini, kalian akan melihat kapan terakhir kali mencadangkan file chat WhatsApp.

Berikut cara untuk mengembalikan chat yang terhapus menggunakan Google Drive :

  • Yang pertama kalian bisa uninstall Whatsapp terlebih dahulu, lalu install kembali.
  • Selanjutnya buka WhatsApp dan login menggunakan nomor.
  • Kalian akan menerima opsi untuk memulihkan chat yang tersimpan di Google Drive.
  • Tekan pulihkan untuk mengembalikan chat WhatsApp yang terhapus.
  • Jika chat yang terhapus sempat tersimpan di Google Drive, maka kalian akan melihat kembali chat yang terhapus tersebut.
  • Jika ponsel kalian tidak mencadangkan chat di Google Drive, maka bisa mencoba meminta bantuan untuk memulihkan chat yang tersimpan di ponsel teman kalian.
Baca Juga:   WhatsApp Perkenalkan Metode Transfer Riwayat Chat via Kode QR

2. Mengembalikan Chat Tanpa File Backup

Cara yang kedua ini sedikit rumit, yakni mengembalikan chat WhatsApp tanpa file backup.

Cara ini kalian lakukan jika WhatsApp terlanjur terhapus, namun belum melakukan file backup.

Hal ini karena aplikasi WhatsApp secara default selalu melakukan salinan chat ke dalam penyimpanan internal smartphone.

Di mana, file tersebut dibuat setiap harinya pada pukul 02.00, lalu tersimpan selama hanya seminggu. berikut langkah-langkahnya :

  • Masuk ke dalam File Manager pada smartphone, lalu masuk ke WhatsApp dan pilih Database folder.
  • Pilih folder ‘msgstore.db.crypt12’, lalu ubah namanya menjadi ‘msgstore_BACKUP.db.crypt12’.
  • Folder ini berisi file backup terakhir yang dilakukan WhatsApp secara default.
  • Di dalam folder ini terdapat banyak file backup dengan nama ‘msgstore-(tahun)-(bulan)-(tanggal).1.db.crypt12’.
  • Lalu, pilih yang terbaru dan ubah namanya menjadi ‘msgstore.db.crypt12’.
  • Setelah itu, buka Google Drive dan hapus file backup di WhatsApp yang tersimpan, maka aplikasi dipaksa untuk mengembalikan backup pada penyimpanan lokal.
  • Lakukan uninstall aplikasi WhatsApp dan install kembali.
  • Ketika muncul perintah Restore atau Pulihkan chat, maka aplikasi bisa mengambil file dari smartphone.
  • Klik Next atau Restore, lalu chat yang terhapus sudah kembali lagi.
Baca Juga:   Daftar Pelat Nomor Kendaraan di Seluruh Indonesia

3. Menggunakan iCloud

Nah, untuk cara yang ketiga ini khusus untuk iPhone, yakni dengan menggunakan iCloud.

Pihak Apple menyediakan iCloud untuk sebagai tempat untuk meng-backup semua data dan file temasuk chat WhatsApp.

Kalian juga bisa mengembalikan chat WhatsApp yang tak sengaja terhapus Namun, perlu diingat pesan yang terhapus itu harus sudah dicadangkan sebelumnya menggunakan iCloud.

Berikut cara mengembalikan chat yang terhapus menggunakan iCloud :

  • Uninstall aplikasi WhatsApp dulu.
  • Install kembali WhatsApp dan login seperti biasa.
  • Pilih “Restore” atau “Pulihkan Chat”.
  • Sistem akan mengambil file pesan yang ada di iCloud.
  • Semua chat sudah kembali seperti semula begitu proses sudah selesai.

4. Menggunakan File Backup

Baca Juga:   Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru

Nah, tadi membahas cara mengembalikan chat yang terhapus menggunakan tanpa menggunakan file backup, sekarang akan membahas mengembalikan chat yang terhapus menggunakan File Backup.

Cara ini cukup mudah untuk kalian lakukan.

Aplikasi tersebut menyediakan beberapa pilihan backup, yaitu setiap hari, setiap minggu, setiap bulan, dan tidak sama sekali.

Tempat untuk backup bagi HP Android, WhatsApp menyetor file ke Google Drive. Sementara untuk iPhone, kalian bisa backup ke iCloud. Nah, sekarang coba lihat pengaturan backup kalian.

Masuklah ke Settings > Chats > Chat backup.

Jika chat yang terhapus masuk ke dalam masa backup terakhir, artinya kalian bisa mengembalikannya dengan mudah.

Penting bagi kalian pengguna WhatsApp untuk melakukan backup chat, setidaknya seminggu sekali.

Dengan begitu, kalian tidak perlu melakukan cara-cara ribet diatas.

Untuk mendukung file backup secara lancar, ada baiknya smartphone yang kalian gunakan memiliki memori penyimpanan besar.

Loading

Berikan Komentar Anda