Cara Daftar CPNS, Dibuka Mulai 31 Mei 2021

Pendaftaran calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) akan dibuka pada 31 Mei 2021. Seleksinya dijadwalkan berlangsung pada Juli hingga Oktober 2021, dan hasilnya akan diumumkan pada November 2021.

Pendaftaran dilakukan melalui portal Sistem Seleksi Calon ASN (SSCASN). Portal ini sudah terintegrasi dengan data NIK di Dukcapil, data Dapodik Kemdikbud, data STR di Kementerian Kesehatan, serta data ijazah dan akreditasi Perguruan Tinggi di Kementerian Ristekdikti.

Dengan peningkatan fitur ini nantinya peserta tidak perlu lagi mengunggah dokumen yang disebutkan di atas. Nah, karena pendaftaran dibuka 2 minggu lagi, ketahui cara daftar CPNS berikut ini:

Menyiapkan Dokumen untuk Seleksi Administrasi

Tahap pertama yang harus dilalui peserta adalah seleksi administrasi. Terdapat sejumlah dokumen yang perlu dipersiapkan. Melansir cpns.kemenkumham.go.id, dokumen yang dibutuhkan yaitu:

  • Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  • Kartu Keluarga (KK)
  • Pas Foto
  • Swafoto
  • Ijazah Asli
  • Transkrip Nilai Asli
  • Surat Lamaran
  • Surat Pernyataan
  • Dokumen lain sesuai ketentuan instansi yang akan dilamar
Baca Juga:   Innalillahi Rizal Ramli Meninggal Dunia di RS Cipto Jakarta

Mendaftar Secara Online

Jika semua dokumen telah siap, langkah selanjutnya adalah mendaftar secara online melalui portal SSCASN di https://sscasn.bkn.go.id. Alurnya adalah sebagai berikut:

  1. Membuat akun SSCN menggunakan NIK dan Nomor KK atau menggunakan NIK Kepala Keluarga.
  2. Pelamar melakukan log in menggunakan NIK dan password yang telah didaftarkan saat membuat akun.
  3. Unggah foto diri memegang KTP dan Kartu Informasi Akun.
  4. Setelah berhasil masuk, lengkapi data diri, pilih formasi dan jabatan yang diminati, serta unggah dokumen persyaratan yang diminta.
  5. Jika data telah lengkap, lakukan pengecekan terlebih dahulu untuk memastikan apakah informasi yang dimasukkan sudah benar.
  6. Cetak Kartu Pendaftaran SSCN
  7. Pendaftaran harus melalui proses verifikasi terlebih dahulu. Setelah lolos proses verifikasi, cetak Kartu Ujian.
Baca Juga:   17 DAFTAR BEASISWA S1, S2 KE KOREA SELATAN 2018 WAJIB DIIKUTI !!

Simpan Kartu Ujian dengan baik, sebab kartu ini wajib dibawa peserta saat menjalani tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD). Peserta yang lulus semua tahap seleksi akan melalui proses pemberkasan dan penetapan Nomor Induk Pegawai (NIP).

Loading

Berikan Komentar Anda