Aksi seorang perempuan mengelap tangannya yang kotor ke baju karyawan restoran karena kehabisan tisu, viral di media sosial.
Peristiwa tersebut terjadi di tempat makan Ayam Penyet Cabe Ijo Bang Mamat, Kota Jambi, pada Sabtu, 15 Maret 2025 sekitar pukul 19.00 WIB.
Dilihat melalui unggahan akun TikTok @ayamcabeijobangmamat, mulanya Perempuan tersebut sedang berbicara dengan seorang karyawan, diduga ia meminta tisu untuk membersihkan tangan setelah makan.
Namun, karena stok tisu di sana habis, Perempuan tersebut dengan sengaja menyeka tangannya ke seragam karyawan yang sedang bertugas. Karyawan yang menjadi korban tampak terkejut, namun tetap berusaha menjaga profesionalisme dan melanjutkan pekerjaannya.
“Baju karyawan dijadikan lap karena kehabisan tisu,” tulis keterangan unggahan
Insiden ini sontak memicu berbagai reaksi dari warganet. Banyak yang mengecam tindakan pelanggan Perempuan tersebut. Beberapa bahkan menganggap kejadian ini sebagai contoh buruk dari kurangnya etika di ruang publik.