Sub-brand BYD, Denza bakal hadir di Indonesia pada tahun depan. Sejumlah jenis kendaraan akan diluncurkan di segmen mobil listrik (BEV).
BYD Asia Pacific Auto Sales Division General Manager Liu Xueliang memastikan kehadiran Denza sebuah komitmen perusahaan otomotif China di Indonesia.
“Di bawah Denza, kami sudah menyiapkan beberapa model untuk kedua (Indonesia dan Malaysia) tersebut,” kata Liu dalam presentasinya di kantor pusat BYD, Shenzhen, China, Senin (25/11).
Produk pertama yang akan diluncurkan diduga MPV listrik Denza D9. Ada juga model SUV dari Denza namun masih sumir kapan masuk Indonesia. Yang paling mendekati yakni D9, dan model ini sudah masuk Thailand.
D9 sempat dipamerkan BYD di IIMS 2024, namun masih jenis PHEV.
Di pasar China, Denza D9 tersedia dua opsi yaitu varian murni listrik (BEV) dan juga plug-in hybrid (PHEV). Untuk versi BEV, Denza D9 punya daya jelajah 620 kilometer sekali cas.
D9 juga terbilang laris di pasar China. Sejak diluncurkan pada 2022, sebanyak 250 ribu lebih sudah ludes terjual. Varian yang banyak diminati warga China yaitu D9 PHEV.
Harga Harga Denza D9
Harga Denza D9 di pasar China dijual dengan harga 379 ribu Yuan atau setara Rp831 juta. Sedangkan harga Denza D9 PHEV dibanderol Rp744 jutaan.